Administrator UI TIDAK AKAN PERNAH meminta password Anda atau konfirmasi apa pun. Jangan pernah memberikan informasi apapun terkait usename dan password UI Anda kepada siapa pun. Contoh-contoh bentuk penipuan dapat dilihat di sini.
AWAS ada yang berusaha mencuri identitas UI dengan membuat situs yang mirip dengan Webmail UI. Pastikan Anda mengakses di:

https://webmail.ui.ac.id/admin/

Anti Spam SMTP Proxy (ASSP) @ UI

Ya, Universitas Indonesia menggunakan ASSP. Sebuah software berlisensi Open Source yang cukup mantap dan to-the-point. Beberapa teknologi anti spam sudah berulang kali dicoba namun sepertinya teknologi lain baik itu berbayar maupun berlisensi Open Source yang dicoba masih menggunakan konsep lama, yaitu content base dan sender reputation. Mengapa teknologi tersebut tidak bisa di rasa cocok ? Karena secara sederhana, spam juga dapat mudah dibasmi dengan 3 metode sederhana (ini dikutip dari website ASSP):

  • Most spam has an invalid bounce address, so notifying non-delivery simply bounces to Postmaster, creating even more wasted bandwidth. Failing to notify non-delivery is a problem for false-positives. The SMTP server is the only place where spam can be stopped before entering your system.
  • The only possible feedback for spammers to void an address is from the SMTP server.
  • Spam that passes through your SMTP server into mailboxes incurs cost to your organization: storage, transmission, backup, deletion — in all these ways spam costs you money. The only way to minimize cost is to reject it at the initial point.

Bagaimanapun juga, teknologi MTA (sistem mail exchange) terlalu lambat untuk bisa beradopsi dengan teknologi baru spam, dimana pada spammer terkenal sangat agresif & cepat dalam melakukan adaptasi teknologi MTA. Akibatnya kebanyakan SMTP server kurang cepat dipersenjatai alat-alat penghalau spam.

Mengadopsi kelemahan dunia MTA dalam menyusul teknologi spam, maka jalan tengahnya adalah digunakan sebuah SMTP proxy yang listen at port 25 dan meneruskan ke MTA (yang bodoh) sebagai mail queue saja, dengan demikian SMTP server diimplementasi dalam arsitektur sistem sebagai sistem pada second layer.